Harga Tanah Per Meter Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah

/

Sukoharjo merupakan kabupaten terkecil di Jawa Tengah dengan luas sekitar 46.000 hektar atau 1,4% luas provinsi Jawa Tengah. Walaupun kecil namun kabupaten ini memiliki banyak julukan di antaranya: Kota Makmur, Kota Tekstil, Kota Gamelan, Kabupaten Jamu,Kabupaten Pramuka, serta Kabupaten Batik. Beragamnya julukan untuk kabupaten ini menunjukkan bahwa Sukoharjo merupakan sebuah kabupaten yang memiliki peran penting dalam menyokong perekonomian Jawa Tengah. Bagaimanakah gambaran harga tanah di Kabupaten Sukoharjo per meternya? Ikuti hasil kajian dari tim xproperti berikut.

Gambaran Umum Harga Tanah Kabupaten Sukoharjo

Berdasarkan data yang dihimpun dari berbagai sumber, secara umum harga tanah di Kabupaten Sukoharjo per meter persegi berkisar di antara 0,5-2 Juta Rupiah per meter dengan harga rata-rata 1,5 juta rupiah dan median 1,3 juta Rupiah per meter. Dari grafik histogram harga tanah di bawah dapat dilihat kecenderungan harga di rentang tersebut cukup tinggi. Kemudian harga tanah di atas 2 juta rupiah dan seterusnya muncul di histogram tersebut walaupun frekuensi atau jumlahnya sedikit dibandingkan harga dengan kisaran 0,5-2 juta rupiah per meter. Hal ini memberikan gambaran bahwa di beberapa lokasi, harga tanah di Kabupaten Sukoharjo mulai mengalami kenaikan di atas 2 juta rupiah per meter bahkan mencapai 9 juta rupiah per meternya walaupun jumlahnya sangat kecil.

histogram harga tanah sukoharjo
Histogram harga tanah Kabupaten Sukoharjo

Distribusi Harga Tanah Kabupaten Sukoharjo

Selanjutnya mari kita lihat distribusi harga tanah di Kabupaten Sukoharjo per kecamatan. Tabel di bawah memberikan gambaran umum harga tanah per meter di dua belas kecamatan di Kabupaten Sukoharjo. Jika dilihat dari nilai tengah (median), harga tanah tertinggi berada di kecamatan Kartasura dengan harga Rp. 3.350.000 per meter, diikuti oleh kecamatan Grogol dengan harga rata-rata Rp. 2.600.000 dan Baki dengan harga Rp. 2.000.000 per meter. Sedangkan harga rata-rata terendah berada di kecamatan Bulu, Nguter dan Bendosari dengan harga nilai tengah Rp. 700.000 per meter. Dikuti oleh kecamatan Weru dan Sukoharjo dengan harga tanah per meter Rp. 1.200.000. Jika kita perhatikan nilai maksimumnya maka kecamatan Grogol memiliki harga tertinggi mencapai Rp. 9.400.000 per meter. Diikuti oleh kecamatan Kartasura dan Baki dengan harga maksimum Rp. 7.000.000 per meter.

No. Kecamatan Min. Rata-rata Median Max
1 Baki 300.000 2.261.303 2.000.000 7.000.000
2 Bendosari 100.000 1.035.691 700.000 3.600.000
3 Bulu 200.000 730.814 700.000 1.700.000
4 Gatak 600.000 1.899.153 1.800.000 6.500.000
5 Grogol 600.000 3.234.349 2.600.000 9.400.000
6 Kartasura 800.000 3.289.474 3.350.000 7.000.000
7 Mojolaban 200.000 1.747.534 1.600.000 4.000.000
8 Nguter 200.000 849.924 700.000 2.700.000
9 Polokarto 100.000 1.662.033 1.500.000 4.900.000
10 Sukoharjo 400.000 1.463.671 1.200.000 4.900.000
11 Tawangsari 300.000 1.243.355 1.300.000 3.000.000
12 Weru 300.000 1.000.395 1.200.000 3.000.000

Peta Harga Tanah Kabupaten Sukoharjo

Di bawah ini Anda dapat melihat sebaran harga tanah di Kabupaten Sukoharjo. Klik atau hover peta tersebut untuk menampilkan nama desa, kecamatan dan perkiraan harga tanah di lokasi tersebut. Untuk menampilkan peta harga tanah secara penuh satu halaman klik tautan berikut: Peta Harga Tanah Kabupaten Sukoharjo.

Demikianlah gambaran harga tanah di Kabupaten Sukoharjo per meternya. Semoga dapat menjadi referensi bagi Anda yang ingin membeli tanah atau berinvestasi properti di Kabupaten ini. Semoga bermanfaat!

Jika Anda memiliki tanggapan atau komentar terkait harga tanah di Kabupaten Sukoharjo. Silahkan berikan tanggapan melalui form ini.

This div height required for enabling the sticky sidebar
Ad Clicks : Ad Views : Ad Clicks : Ad Views :